Perpustakaan Daerah Karimun, Sepotong Surga di Karimun

Bagi saya, toko buku dan perpustakaan itu adalah little piece of heaven. Salah satu memori indah yang paling membekas dalam ingatan saya, ialah agenda jalan-jalan ke toko buku di akhir pekan bersama orang tua saya dan adik. Berkeliling membalik-balik halaman buku baru atau harus merasa puas membaca sinopsisnya dulu untuk kemudian dipilih sesuai budget yang sudah ditentukan.

Saat ini saya berusaha merekonstruksi kenangan indah tersebut bersama Ziqri. Sayangnya, di Tanjung Balai Karimun, toko buku yang cukup besar, lokasinya agak jauh dan isinya tidak selengkap toko buku terkenal itu. Alhamdulillah, lokasi Perpustakaan Daerah Kabupaten Karimun, sangat strategis dan lumayan dekat dari rumah orang tua saya. Surga banget buat saya dan Ziqri, yang lagi asyik-asyiknya "membaca" buku.

Perpustakaan Daerah Karimun

Pepustakaan Daerah Kabupaten Karimun 

Selanjutnya saya sebut Perpusda, dikelola oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kabupaten Karimun. Sehingga anggarannya pun jelas, dan dimplementasikan dalam fasilitas dan koleksi buku yang dimiliki. Beralamat di Jalan Kartini nomor 1 Karimun, tepat di belakang rumah kediaman Bupati Karimun. 

Gedungnya sendiri, merupakan gedung yang awalnya ditujukan untuk ruang pameran Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Karimun. Tetapi, untuk meningkatkan penjualan, ruang pameran tersebut dipindahkan ke gedung yang bersebelahan dengan Pelabuhan Karimun. Sementara perpustakaan daerah yang aslinya memiliki gedung yang ukurannya lebih kecil dibelakang gedung ini, mengambil alih.

Suasana ruang baca, pasti ga bakal bosan, karena setiap beberapa bulan sekali, posisinya berubah-ubah terus. Mungkin penjaganya rajin-rajin yaaa.
Saya sih, lebih suka dengan gedung baru ini. Karena didesain untuk pameran, maka ruangnya lebih lega dan terasa adem meski tanpa penyejuk ruangan. Kaca-kaca besarnya memberikan pencahayaan maksimal.
Perpusda kabupaten karimun
Salah satu dari dua mobil Perpustakaan Keliling.

Jenis layanan yang disediakan meliputi :

  • Layanan membaca di tempat.
  • Layanan sirkulasi.
  • Layanan referensi.
  • Layanan internet dan wifi.
  • Layanan perpustakaan keliling.
  • Layanan e-book.
  • Layanan pembinaan perpustakaan.

Perpusda juga menerima kunjungan terutama dari anak-anak sekolah. Jadwalnya bisa dikordinasikan terlebih dahulu. Kegiatan ini penting sekali, untuk meningkatkan minat baca sejak dini.

Perpustakaan Daerah Karimun
Source : FB Perpusda Karimun

Koleksi bukunya beragam, dengan tahun penerbitan terbilang baru. Beragam genre tersedia untuk segala usia. Buku anak-anaknya juga banyak, ditempatkan dalam satu ruang membaca khusus anak. Ziqri senang sekali menghabiskan waktu disini.

Perpustakaan Daerah Karimun
Gegoleran di depan ruang baca anak 
Meski tempatnya bebas, yang namanya perpustakaan tetap ada peraturan yang harus kita patuhi. Perpusda menampilkannya dalam bentuk x-banner langsung menghadap pintu masuk.

Tata tertib berkunjung ke Perpusda :

  1. Mengisi buku tamu setiap berkunjung.
  2. Wajib berpakaian rapi dan sopan.
  3. Menyimpan tas dan barang bawaan dalam loker yang disediakan, mohon tidak menyimpan barang berharga.
  4. Tidak boleh merusak (menyobek atau mencoret) koleksi Perpusda, bagi pengunjung yang ketahuan merusak, akan dikenai sanksi mengganti buku / koleksi tersebut.
  5. Letakkan buku / koleksi yang telah dibaca di atas meja baca, tidak perlu dikembalikan ketempat semula / rak buku.
  6. Menjaga kebersihan dan tidak berbicara dengan suara yang keras.
  7. Dilarang merokok.

Ziqri setahun yang lalu, namanya anak-anak, susah dilarang jangan berisik


Nah, kalau ingin menjadi anggota, syaratnya gampang sekali, cukup menyerahkan selembar fotocopy KTP atau kartu pelajar. Bila belum memiliki kartu pelajar, bisa meminta legalisasi pada formulir oleh sekolah.

Setelah mengisi formulir pendaftaran, nama kita akan dicatatkan dalam database. Dahulu, setiap anggota dibuatkan kartu anggota. Tapi sejak beberapa waktu lalu, setahu saya, disebabkan satu dan lain hal tidak lagi. Jadi, setiap kali hendak meminjam, kita cukup menyebutkan nama kita.

Setiap kali meminjam, buku hanya dibatasi 2 buah. Jangka waktu peminjaman ialah seminggu (7 hari) dan bisa diperpanjang seminggu lagi selama 3 kali asal melaporkan pada bagian pelayanan. Telat mengembalikan? Tenang saja, tidak ada denda uang, hanya kita disuspend untuk meminjam selama dua minggu.

Perhatikan juga jadwal pelayanan, karena Perpusda hanya dibuka hari Senin-Sabtu dengan jam tutup yang sedikit berbeda. 
Senin - Kamis : 08.00 - 21.00 WIB.
Jum'at : 08.00 - 11.30 WIB buka kembali : 13.30 - 18.00 WIB.
Sabtu : 08.00 - 20.00 WIB.

Untuk bulan Ramadhan mendatang, jadwal tutup akan lebih cepat, hingga menjelang berbuka saja.

Jadi, bila berkunjung ke Karimun, silahkan mampir ke Perpusda. Ketinggalan jadwal kapal dan harus menunggu 1-2 jam lagi? Mendingan menghabiskan waktu disini, dibandingkan berdesakan di ruang tunggu pelabuhan. Deket, koq, hanya 5 menit jalan kaki menyeberang dari pelabuhan

Ohya, hampir lupa, tepat diseberangnya ada kantor Pemadam Kebakaran Karimun. Ziqri selalu menyempatkan diri untuk melihat-lihat dan saya candid diam-diam.